SMA N 2 KISARAN


                                                           SMA NEGERI 2 KISARAN
 
 
SMA Negeri 2 Kisaran atau biasa disebut dengan SMANDA Kis merupakan sekolah Negeri di Sumatera Utara. Smanda berada dilingkungan yang tidak jauh dari sekolah-sekolah Negeri lainnya, yaitu SMP Negeri 6 Kisaran, Madrasah Aliyah Negeri Kisaran (MAN), Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN). Dan juga tidak jauh dari salah satu kampus Swasta yang berada di Kisaran yaitu Universitas Asahan (UNA).  Alamat Smanda tepat di Jl. Latsitarda Nusantara VIII Telp. 0623-42197 Email : sman2kis@yahoo.co.id – kode pos: 21224 Kisaran, Kab. Asahan, Sumatera Utara.

Smanda pernah menjadi Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) mulai tahun 2009/2010, namun pemerintah merubah keputusan tersebut dengan mencabut sekolah RSBI pada tahun 2013. SMA Negeri 2 Kisaran berdiri pada 20 November 1984. Smanda juga merupakan sekolah terfavorit di Asahan karena prestasi-prestasi yang diraih oleh siswa-siswi Smanda.

A. Visi :
terwujudnya sekolah yang religius, kreatif, berdisiplin, berwawasan lingkungan, unggul dalam prestasi, dan mampu berkompetisi secara nasional maupun internasional.
B. Misi :
a. meningkatkan imtaq terhadap tuhan yang maha esa
b. membentuk manusia berbudi pekerti luhur
c. menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif
d. meningkatka prestasi siswa
e. meningkatkan disiplin personal sekolah
f. mengembangkan daya kreasi siswa
g. menjaring calon siswa yang bermutu
h. menjalin kerjasama yang harmonis dengan imstansi terkait dan masyarakat
i. memberdayakan seluruh komponen sekolah
j. mencapai prestasi dengan  kerja keras dan kejujuran
Di Smanda juga memiliki organisasi-organisasi seperti :

1. Patroli Keamanan Sekolah (PKS)


   PKS merupakan organisasi yang bertugas menjaga keamanan lingkungan sekolah. seperti pada saat melakukan Upacara Bendera. PKS telah banyak meraih kejuaraan, salah satunya juara 1 senam lalu lintas se-kab. Asahan.

2. Palang Merah Remaja (PMR)

   PMR merupakan organisasi yang bertugas untuk kesehatan. Organisasi ini dibentuk dengan tujuan menimbulkan rasa menolong terhadap sesama.

3. Praja Muda Karana (Pramuka)


  Pramuka merupaka organisasi yang sangat aktif di Smanda. Pramuka banyak melakukan petualang-petualang seperti Perkemahan Jambore ASIA yang dilakukan di Thailand.

4. Pecinta Lingkungan (PCL)

  PCL merupakan organisasi yang sangat bagus. di organisasi ini, kita bisa mendapat banyak ilmu seperti mendaur ulang barang-barang bekas yang tak layak pakai menjadi layak pakai. contohnya botol plastik yang didaur menjadi bunga (hiasan).

5. Pasukan Pengibar Bendera (PasKibra)

  Paskibra dengan tugas utamanya mengibarkan duplikat bendera pusaka dalam upacara peringatan proklamasi kemerdekaan Indonesia. 
6. Rohani Islam (RohIs) 



  Rohis at-tarbiyah merupakan organisasi yang mengenai tentang agama islam. Banyak sekali manfaatnya bila mengikuti organisasi ini, contohnya dapat menambah wawasan kita tentang agama islam, lebih santun dalam bersikap. setiap tahunnya Rohis at-tarbiyah mengadakan pesantren kilat ketika bulan Ramadhan yang diikuti oleh siswa-siswi Smanda.
 Smanda juga merupakan sekolah Adwiyata tingkat Nasional. Smanda memiliki 2 Hutan sekolah, yakni berada di wilayah 1 dan wilayah 2. Di Smanda terdapat kelas X yang berjumlah 8 kelas, kelas XI berjumlah 7 kelas (6ipa-1ips), XII berjumlah 7 kelas (6ipa-1ips). Dan Smanda juga pernah meraih juara I kategori perpustakaan tingkat SMA diraih SMAN 2 Kisaran. 
Di SMA Negeri 2 Kisaran memiliki ekstrakulikuler, seperti :
  • Atletik : Lari Sprint, jalan cepat, Lompat tinggi, lompat jauh, lempar lembing, tolak peluru, lempar cakram, dll.
  • Tenis meja
  • Voli
  • Futsal
  • Karate
  • Silat
Dari cabang olahraga tersebut, SMA Negeri 2 mengadakan Smanda Games disetiap akhir semester. Smanda Games diikuti oleh seluruh siswa SMA Negeri 2 Kisaran. Pembukaan Smanda Games diikuti oleh Kepsek dan wakasek, seluruh dewan guru dan seluruh siswa SMA Negeri 2 Kisaran. Smanda Games dibuka dengan diadakannya .
  1. Upacara pembukaan Smanda Games : membakar ujung bambu-bambu yang disebut api obor, lalu mengumpulkannya disatu tempat. Lalu mendirikan bendera yang berlambang Smanda Games.
  2. Atraksi olahraga dari siswa-siswi.
 

0 komentar:

Posting Komentar

 

MY BLOG Template by Ipietoon Cute Blog Design